Daisypath Anniversary tickers

Wednesday, April 16, 2008

menang ...

Sejujurnya seringkali terlintas perasaan pesimis bahwa kemenangan ini akan diraih. Semua perhitungan logika manusia mengatakan bahwa kita akan kalah. Tapi kembali lagi bahwa Allah yang menentukan keputusan akhirnya.

Dan ketika kemenangan itu datang.. beribu pertanyaan yang datang..

Apakah kemenangan ini mampu disikapi dengan baik? Apakah kemenangan ini benar - benar akan mendatangkan beribu kebaikan? Bukan hanya kebaikan bagi segelintir orang yang memperjuangkan kemenangan, tapi juga kebaikan bagi setiap orang yang telah menitipkan harapannya.

Dan pertanyaan yang paling menyesakkan dada adalah.. apakah kita memang benar - benar telah menjadi bagian dari terwujudnya kemenangan ini?

Teringat kisah seorang akhwat yang berjalan menyusuri pinggiran jalan hampir setiap hari demi memperjuangkan kemenangan. Teringat kisah sebuah keluarga yang menyisihkan setengah bagian dari biaya hidupnya untuk membiayai terwujudnya kemenangan.

Dan semua kisah - kisah perjuangan itu membuat kita bertanya.. apakah kita memang benar - benar telah menjadi bagian dari orang - orang yang memperjuangkan kemenangan ini?

إِذَا جَاء نَصْرُ اللَّهِ وَالْفَتْحُ وَرَأَيْتَ النَّاسَ يَدْخُلُونَ فِي دِينِ اللَّهِ أَفْوَاجاً فَسَبِّحْ بِحَمْدِ رَبِّكَ وَاسْتَغْفِرْهُ إِنَّهُ كَانَ تَوَّاباً

Apabila telah datang pertolongan Allah dan kemenangan, dan kamu lihat manusia masuk agama Allah dengan berbondong-bondong, maka bertasbihlah dengan memuji Tuhanmu dan mohonlah ampun kepada-Nya. Sesungguhnya Dia adalah Maha Penerima taubat. (Q.S 110; 1-3)

2 comments:

rela said...

Sediiih...bukan bagian dari kemenangan itu...hiks :(

subahanallah, cerita kemenangan kali ini membuat rela merinding teh..sangat merinding....merasakan pengorbanan yang luar biasa dan ruhiy yang terjaga....
ternyata Alloh telah menunjukan bahwa uang bukan segala - galanya...
dan proses dalam perjuangan menuju kemenangan telah dihargaiNya melebihi harta yang dipunya...
Allahu'alam bi showab..
*yang hanya denger ceritanya dari jauuuuuuuuuh hiks :(

Yentri Marchelino said...

Selamat bagi para mujahid/ah dakwah di Jawa Barat... selamat menjalani amanah baru. Seraya beristighfar atas segala kesiaan kata dan perbuatan dalam perjuangan merebut kemenangan ini. Tetep semangath Teteh... peluk sayang :x :x :x